Cerita Maul: Bapak-bapak Jadi Digital Marketer + PNS, Kenapa Enggak?

Perjalanan Maul, seorang bapak yang berhasil mencapai 2 mimpinya: Digital Marketer dan PNS!

Ervina Desiviola
Ervina Desiviola

Siapa bilang bapak-bapak gak bisa switch career?

Siapa bilang bapak-bapak gak bisa lagi bermimpi punya karir di digital marketing dan PNS?

Maulana Musthofa Rasyiid Gunawan, salah satu Alumni Full Stack Digital Marketing (FSDM), udah jadi buktinya!

Bahkan, ketika masih menjadi student, Maul juga kerja full time di bidang sales yang tentunya harus kejar target juga!

Penasaran gimana perjalanannya Maul bisa mencapai mimpi-mimpinya itu?

Yuk, simak di artikel ini, ya!


Cerita Maul

Halo, namaku Maul. Umur 27 tahun.

Dulu, aku adalah Educational Consultant (Sales) di Ruangguru.

Tapi sebenarnya, aku tertarik banget di bidang digital marketing (DM). Bahkan, mau switch career ke DM juga.

Makanya, aku pengen banget belajar DM lebih dalem lagi!

Kebetulan banget, ketemulah aku sama RevoU dari iklan Instagram!

Ada juga kenalanku di kampus yang ternyata alumni FSDM Batch 2. Sempat tanya-tanya, dan pengalamannya oke banget.

Terus, RevoU juga ada Job Guarantee dan testimoni alumninya oke!

Semakin yakinlah aku untuk daftar RevoU!

Eh, ternyata orang tuaku justru pengen banget aku jadi PNS!

Akhirnya, ya aku coba aja untuk ikut Tes CPNS dan belajar DM di RevoU.

Karena aku tetap mau mencapai impianku. Jadi digital marketer!

Laahh, pas awal masuk RevoU, kaget banget!

Gak gampang ternyata bagi waktunya.

Harus urus anak dan keluarga, achieve target sales di kantor, belajar buat tes CPNS, dan kerjain assignment dari RevoU.

Emang kerasa padat banget sih jadwalnya, tapi justru itu yang bikin seru!

Bisa belajar time and priority management juga.

Kalau aku, untuk individual assignment biasanya di awal week (Senin-Rabu) akan fokus untuk achieve target sales, dan Kamis-Jumat fokus untuk selesaiin assignment RevoU.

Teman-teman di team dan Team Lead (TL) juga suportif dan ngebantu aku banget!

Kalau aku gak ngerti dan banyak nanya, TL-ku langsung gerak cepat ngerespon.

Dia juga selalu bisa diajak diskusi 1:1 supaya aku bisa lebih ngerti lagi materinya!

Bahkan, waktu Group Project, TL-ku rela banget untuk temenin kita sampai malem.

Pokoknya, salut banget deh sama TL-ku yang sangat dedicated! Padahal kita beda zona waktu, loh, karena dia di Singapore.

Dan gak cuma TL aja, tapi banyak orang di sekitarku yang support aku.

Termasuk istri dan anakku yang selalu dukung dan kasih perhatian juga.

Karena support dari merekalah, aku jadinya selalu melakukan yang terbaik!

Akhirnya, Group Projectku, BrachioEatery berhasil menang Facebook Ads dan Google Ads Competition!

Selain itu, aku juga dapat kesempatan presentasi Advanced Assignment Content Marketing, loh!

Bahkan, dimasukkin juga ke Journal RevoU. Kalau kamu mau baca, bisa baca di sini, ya!

Awalnya, aku sempat kira gak akan keterima jadi PNS. Ternyata, diterima, loh!

Jadi setelah lulus RevoU, aku melanjutkan karir jadi:

  • PNS—Market Analyst di salah satu Kementerian Indonesia
    Menariknya, aku justru dikasih kepercayaan untuk aktifin Instagramnya juga, loh! Jadi kepakai deh skill DM-nya.
  • Team Lead RevoU
  • Freelance Digital Marketing (khususnya Social Media Organic dan Facebook Ads)

Dengan pengalaman manage waktu dan prioritas selama di RevoU, aku yakin aku bisa manage ini semua!

Belajar di RevoU ngajarin aku banyak hal:

  • Wawasan makin luas
  • Koneksi makin banyak
  • Manajemen waktu

Bahkan, karna jadi TL, aku jadi bisa belajar lagi dengan kurikulum yang lebih up-to-date! Jadi gak ketinggalan zaman, deh!

Menurutku, RevoU ini cocok banget buat belajar DM.

Bahkan, lebih dari belajar DM, RevoU penuh dengan pelajaran hidup!


Yuk, kejar karir impianmu!

Baca lebih lanjut tentang cara belajar digital marketing di sini,

Lalu, belajar langsung dasar Digital Marketing dan merasakan gimana jadi student di RevoU selama dua minggu secara gratis di RevoU Digital Marketing Mini Course (MC)!

Mau tau lebih lanjut tentang MC?

Kamu bisa cek FAQ RevoU Mini Course dan kontak [email protected] untuk tanya-tanya dulu,

atau langsung daftar RevoU Digital Marketing MC di sini, ya!

Cerita Alumni

Ervina Desiviola

Ervina is a Content Writer Executive at RevoU. She loves to share some stories through writings. Drowning in thousands of books by developing Fierofea Books (NGO for book donations in Indonesia)!